“Ego” adalah kunci untuk membuka perbendaharaan nama-nama Allah yang tersembunyi dan rahasia alam yang terkunci. Ia merupakan misteri yang menakjubkan dan teka-teki yang mengherankan. Namun dengan memahami substansi “ego”, misteri menakjubkan tersebut akan terungkap dan teka-teki yang mengherankan itupun akan tersingkap. Serta dengan mengenali esensinya, teka-teki alam dan perbendaharaan alam wujub akan terbuka.
“Hukum alam” yang menjadi sandaran kaum naturalis, sesungguhnya hanyalah ciptaan, bukan pencipta. Ia hanyalah ukiran, bukan si pengukir. Ia hanyalah kumpulan hukum, bukan si pembuat hukum. Ia hanyalah syariat alamiah, bukan si pembuat syariat. Ia hanyalah tirai yang tercipta, bukan si pencipta. Ia hanyalah objek, bukan pelaku. Ia hanyalah kumpulan aturan, bukan si pembuat aturan. Serta Ia hanyalah sistem, bukan si pembuat sistem.
Detail Buku:
Judul: Risalah Ana & Thabia’ah “Mengenal Ego Menyangkal Filsafat Naturalisme”
Penyusun: Badiuzzaman Said Nursi
Penerjemah: Fauzi Faishal Bahreisy
Penerbit: Risalah Nur Press, 2016
ISBN: 978-602-73813-4-6
Jumlah Hal: 125 Hal
Besar File: 22,7Mb
Baca-Download: Google Drive
0 Komentar